You Are Here: Home » Warta Sehat » Kesehatan Wanita » Sepatu High Heels Menuakan Sendi

Sepatu High Heels Menuakan Sendi

059C8FE1000005DC-2910761-The_survey_for_the_College_of_Podiatry_found_that_women_are_thre-a-24_1421311486290Sepatu wanita high heels model stiletto sedang menjadi trend di dunia fashion sekarang ini. Meski akan menambah nilai estetika seseorang, perlu dipertimbangkan juga faktor kesehatan kakiketika menggunakannya. Penggunaan sepatu high heels dapat meningkatkan kemungkinan arthritis di tahun-tahun mendatang.

Sebuah studi menemukan bahwa berjalan dengan menggunakan sepatu 3 inch atau setinggi 7,5 cm dapat menyebabkan penuaan dan rematik pada tempurung kaki. Temuan ini membantu menjelaskan mengapa wanita lebih berisiko 2x terhadap osteoarthritis dibandingkan pada pria, menurut para peneliti California.

Bentuk yang paling umum dari arthritis adalah osteoarthritis yang disebabkan keausan tulang rawan sendi pada saat membungkuk, mengangkat, mencengkeram, dan berlutut yang telah mempengaruhi lebih dari delapan juta warga inggris. Gejala osteoarthritis adalah kaku, bengkak dan nyeri sendi saat berjalan, terutama pada saat menaiki tangga.

Para peneliti Universitas Stanford mempelajari 14 wanita saat mereka berjalan dengan berbagai jenis sepatu dari sepatu flat hingga sepatu high heels dengan tinggi 3 inchi atau 7,5 cm. Semakin tinggi posisi tumit, maka akan berubah juga gerakan lutut.

Para peneliti mengatakan, “Kelebihan berat badan dapat membuat hal-hal yang lebih buruk. Banyak perubahan yang diamati dengan meningkatnya ketinggian tumit dan berat badan, berhubungan erat dengaan penuaan dan perkembangan osteoarthritis. Hal ini menunjukkan bahwa penggunaan sepatu hak tinggi dengan berat badan yang tidak ideal berkontribusi terhadap peningkatan risiko osteoarthritis pada wanita.”

urlSurvei yang dilakukan oleh College of Podiatri menunjukkan bahwa perempuan tiga kali lebih mungkin untuk menggunakan sepatu yang tidak nyaman dibandingkan wanita, dan sebagai akibatnya sembilan dari sempuh wanita menderita masalah dari keseleo hingga strain. Para ahli pun memperingatkan bahwa mengenakan sepatu hak tinggi berkepanjangan bisa memicu patah tulang dan saraf terjepit. Dari sisi positif, studi menunjukkan bahwa pria akan membantu seorang wanita yang mengenakan sepatu hak tinggi dibandingkan wanita dengan sepatu flat.

Sumber :Dailymail

(vna/bt)

About The Author

Situs Resmi Kesehatan, Gizi & Farmasi.

Number of Entries : 1904

Leave a Comment

© 2012 - www.mausehat.com

Scroll to top