You Are Here: Home » Warta Sehat » Umum » Cuaca Dingin Dapat Meningkatkan Resiko Stroke Sebesar 30%

Cuaca Dingin Dapat Meningkatkan Resiko Stroke Sebesar 30%

C_71_article_1313868_image_list_image_list_item_4_imageCuaca dingin di musim penghujan seperti ini, selain berdampak pada suhu tubuh, ternyata juga berdampak buruk terhadap kesehatan. Sebuah penelitian menyatakan bahwa cuaca dingin dapat meningkatkan resiko stroke sebesar 30 persen.

Temuan terbaru, dari sebuah penelitian yang dilakukan di Jena University Hospital in Thuringia, central Germany, melibatkan hampir 1.700 pasien stroke antara tahun 2003 dan tahun 2010 di kota Jena.

Hasil penelitian mengungkapkan bahwa suhu yang terlalu dingin menyebabkan peningkatan resiko pembekuan otak yang berpotensi mematikan.

Para ilmuwan juga telah menemukan bahwa setiap penurunan 2.9o C (5.2 F) di luar suhu udara selama 24 jam, akan terjadi peningkatan resiko stroke sebesar 11 persen. Tapi di antara mereka yang sudah beresiko tinggi, karena tekanan darah yang meningkat, merokok atau kelebihan berat badan, kenaikan tersebut bisa mencapai 30 persen.

Dalam menghadapi cuaca dingin, maka pencegahan harus dilakukan dengan baik seperti tetap menjaga suhu tubuh tetap normal serta menjaga pola makan yang dapat mencegah terjadinya stroke.

Sumber : Dailymail

(rsh/bt)

About The Author

Situs Resmi Kesehatan, Gizi & Farmasi.

Number of Entries : 1904

Leave a Comment

© 2012 - www.mausehat.com

Scroll to top