You Are Here: Home » Warta Sehat » Puasa » Benarkah Puasa Dapat Membantu Mengurangi Risiko Stroke?

Benarkah Puasa Dapat Membantu Mengurangi Risiko Stroke?

Sehatnya-BerpuasaSemua umat muslim di dunia ini sangat menantikan datangnya bulan puasa. Mereka semua berbondong-bondong untuk mendapatkan pahala dari Allah SWT saat bulan puasa ini. Namun, pahala bukanlah satu-satunya alasan bagi orang untuk berpuasa. Salah satunya adalah manfaat puasa bagi kesehatan. Beberapa penelitian menyebutkan bahwa puasa dapat menurunkan risiko stroke, diabetes, kolesterol dan penyakit degeneratif lainnya.

Stroke merupakan penyakit yang terjadi akibat penyumbatan pembuluh darah di otak. Penyebab penyumbatan ini adalah kolesterol. Jika dalam darah terdapat kadar kolesterol yang tinggi, maka dalam beberapa bulan atau tahun akan mengakibatkan penyumbatan pada pembuluh darah dalam bentuk aterosklerosis (pengapuran atau pengerasan pembuluh darah). Nah, Aterosklerosis inilah yang merupakan awal timbulnya penyakit kardiovaskuler. Dan jika penyumbatan terjadi di pembuluh darah otak, maka akan menyebabkan stroke.

Kenapa puasa dapat mengurangi risiko stroke? Karena puasa dapat menurunkan kolesterol jahat dan meningkatkan kolesterol baik dalam tubuh. Ini bisa terjadi akibat perubahan frekuensi makan yang menjadi 2 kali sehari. Sehingga asupan lemak pun berkurang.

Nah, bagaimana, apakah ada alasan lain bagi Anda untuk tidak berpuasa?

Sumber : Buku Tetap Bugar Saat Puasa dan Lebaran

(rsh/bt)

About The Author

Situs Resmi Kesehatan, Gizi & Farmasi.

Number of Entries : 1904

Leave a Comment

© 2012 - www.mausehat.com

Scroll to top