You Are Here: Home » Warta Sehat » Umum » 6 Makanan Bikin Rambut Sehat dan Cantik

6 Makanan Bikin Rambut Sehat dan Cantik

rambut sehatRambut sebagai mahkota. Punya rambut sehat, berkilau, sangat jadi dambaan para wanita. Hanya saja, kadang rambut mudah rontok, kusam dan tidak bisa tumbuh dengan baik. Merawat dan menjaga kesehatan rambut ternyata tidak selalu dengan biaya yang mahal. Bahkan makanan ternyata juga bisa membantu mengurangi masalah rambut dan mampu mempertahankan rambut tetap sehat.

  1. Sayur daun hijau pekat.

Bayam, kangkung, daun singkong, kale, kaya akan zat besi sehingga menjadikan rambut tumbuh sehat dan berkilau. Riset telah lama menghubungkan antara rambut rontok dengan kurangnya zat besi, karena zat besi membawa oksigen dan nutrisi yang membawa sampai akar dan folikel rambut.

  1. Buah golongan jeruk

Buah golongan jeruk kaya vitamin C yang dapat membantu penyerapan zat besi. Selain juga membantu membentuk kolagen yang membuat pertumbuhan rambut kuat dari akarnya.

  1. Ubi jalar.

Vitamin A sangat penting bagi pertumbuhan jaringan sel rambut. Kandungan Viamint A nya 4x dari kebutuhan harian yang sangat bermanfaat bila rambut rusak.

  1. Telur

Protein pada telur sebagai bahan penting bagi pertumbuhan rambut. Keratin sangat membantu pertumbuhan rambut jadi sehat. Sebutir telur mengandung 6-7 gram protein.

  1. Alpukat

Mengandung vitamin A,D, E, B6 selain tinggi protein, asam amino, magnesium, asam folat, tembaga dan zat besi. Vitamin E membantu sirkulasi darah dan nutrisi penting bagi rambut.

  1. Kacang dan Bijian

Kaya dengan asam lemak omega-3. Selain juga Vitamin D yang membantu membuat folikel rambut jadi sehat, tebal, kuat, sehingga rambut jadi sehat.

Sumber : foodprevent.com

(ast/bt)

About The Author

Situs Resmi Kesehatan, Gizi & Farmasi.

Number of Entries : 1904

Leave a Comment

© 2012 - www.mausehat.com

Scroll to top