You Are Here: Home » Warta Sehat » SUPLEMEN APAKAH MEMANG PERLU

SUPLEMEN APAKAH MEMANG PERLU

Pengetahuan tentang suplemen yang berkembang ditengah-tengah masyarakat umumnya menganggap suplemen sebagai nutrisi tambahan untuk melengkapi nutrisi yang diperoleh dari makanan sehari-hari. Dan karena kebanyakan orang mengaggap makanan yang mereka konsumsi sudah mengandung nutrisi yang cukup maka suplemen cenderung diabaikan, atau mungkin ada juga anggapan “kejadian kurang gizi sudah jarang terjadi saat ini”. Jika yang dimaksud adalah kekurangan gizi utama seperti kekurangan kalori dan protein seperti kasus-kasus beberapa dekade yang lalu hingga busung lapar dan bahkan banyak yang tinggal kulit membalut tulang.
Saat ini ketika kesejahteraan sudah meningkat, masalah nutrisi bergesar pada ketidak seimbangan zat gizi dan kelebihan zat gizi tertentu. Kekurangan nutrisi tertentu bisa menjadi sumber masalah seperti yang dikutip dr.Don Colber, MD, dari Journal of the American Medical Association “sebuah penelitian yang merekomendasikan supaya semua orang dewasa meminum suplemen multivitamin untuk menolong mencegah penyakit-penyakit kronis”. Para penulis/peneliti tersebut meneliti data dari tahun 1966 sampai tahun 2002 dan menyimpulkan bahwa saat orang tidak mendapatkan vitamin yang cukup, mereka beresiko lebih tinggi untuk menderita berbagai penyakit kronis, termasuk penyakit jantung dan kanker.
Berbagai faktor yang menyebabkan nutrisi kurang dalam diet harian yaiu 1:
Proses memasak dan penyimpanan (pengolahan).
Kandungan toksin/cemaran dalam bahan makanan menggangu penyerapan nutrisi dalam saluran pencernaan
Tanah telah banyak kekurangan unsur, sehingga nutrisi dari bahan pangan yang dihasilkan telah mengalami penurunan.
Gangguan sistim pencernaan, tingkat penyerapan nutrisi berkurang.
Selain faktor tersebut juga disadari persaingan hidup yang membuat seseorang beraktifitas/bekerja leih lama dan kondisi lingkungan yang berpolusi menuntut pemeliharaan fisik/stamina yang lebih dan tentunya membutuhkan dukungan nutrisi bukan hanya jumlahnya yang harus memadai tetapi juga kualitas. Dengan kondisi demikian mau tidak mau suplemen menjadi perlu untuk mendukung agar semua proses dalam tubuh dapat berjalan sebagaimana mestinya.

Referensi
The Seven Pillars of Health, Don Colbert, 2008.

About The Author

Number of Entries : 50

Leave a Comment

© 2012 - www.mausehat.com

Scroll to top