You Are Here: Home » Nutrisi & Penyakit » Tips Mencegah Alergi…

Tips Mencegah Alergi…

 Alergi adalah kepekaan tubuh terhadap zat-zat alergen (pemicu alergi), yang reaksinya berbeda-beda bagi setiap individu, tergantung keadaan fisik dan psikis. Alergi umumnya terjadi pada organ pernapasan, pencernaan dan kulit.

Berbagai media yang memungkinkan alergi terpicu adalah makanan, obat atau vaksin atau bahan kimia yang diinjeksikan, kontak bahan kimia melalui kulit seperti kosmetik, gigitan serangga, getah beracun dari pohon atau tumbuhan merambat. Dapat juga masuk melalui selaput lendir hidung seperti serbuk sari dan debu.

Bagaimana alergi bisa terjadi ? Sistem kekebalan tubuh (imun) dari sel darah putih berfungsi memproduksi antibodi. Ketika tubuh terkena alergen (zat yang menyebabkan reaksi alergi), maka sel imun akan menghasilkan antibodi untuk melawan alergen tersebut dan akan menimbulkan berbagai macam reaksi dalam tubuh seperti alergi.

Gejala : Gejala-gejala umum yang menandai adanya alergi: tenggorokan terasa gatal, nyeri perut, diare, mual, muntah, rasa gatal di mulut, tenggorokan, mata, kulit atau bagian tubuh lainnya, sesak nafas, bengek (mengi), kesulitan menelan.

Untuk itu, hal yang bisa dilakukan adalah selalu berusaha menghindari sumber alergi (alergen) bagi penderita alergi sensitif, menjaga kondisi daya tahan tubuh, mengkonsumsi makanan yang dapat mendukung daya tahan tubuh. Berikut beberapa makanan yang mampu mencegah terjadinya alergi :

  1. Yoghurt. Sebuah penelitian menemukan bahwa orang yang mengkonsumsi yogurt setiap hari, mengalami gejala alergi lebih rendah dibandingkan dengan mereka yang tidak mengkonsumsi yoghurt. Yoghurt mengandung bakteri baik yang meningkatkan sistem kekebalan tubuh untuk memerangi alergen.

  2. Tomat. Menurut ScienceDaily.com, diet kaya tomat dapat membantu mengurangi terjadinya alergi dan asma. Sayuran dan buah lainnya seperti terong, mentimun, kacang hijau, dan zucchini juga menunjukkan efek yang sama. Studi yang dilakukan selama tujuh tahun, menemukan bahwa anak-anak yang mengonsumsi setidaknya 40 gr sayuran ini setiap hari menunjukkan penurunan risiko terkena alergi.

  3. Madu. Mengkonsumsi 1 sendok madu setiap hari menjelang musim alergi dapat membantu untuk melawan alergi. Menurut sebuah artikel New York Times, madu dapat membantu membangun pertahanan tubuh terhadap alergen seperti serbuk sari.

Source : Nutritional Healing, Livestrong.com

(ang/bt)

About The Author

Situs Resmi Kesehatan, Gizi & Farmasi.

Number of Entries : 1904

Leave a Comment

© 2012 - www.mausehat.com

Scroll to top