You Are Here: Home » Warta Sehat » Kesehatan Pria » Pria Vegetarian Berisiko Kecil Menderita Kanker Prostat

Pria Vegetarian Berisiko Kecil Menderita Kanker Prostat

15BBF94B000005DC-3474066-image-a-44_1456968693177Menjadi seorang vegetarian adalah sebuah pilihan. Banyak manfaat kesehatan bagi tubuh pada mereka yang menganut vegetarian. Selain terhindar dari berbagai penyakit, derajat kesehatan tubuh juga akan meningkat. Khususnya pada pria, seorang vegetarian akan terhindar dari resiko kanker prostat.

Sebuah penelitian dari Loma Linda University di California melibatkan 26.000 pria berusia 30 tahun lebih selama lima tahun. Mereka diminta mengisi kuesioner rinci tentang diet mereka, yang digunakan untuk melihat hubungan vegetarian dengan kanker prostat. Diketahui 1.079 orang telah didiagnosis dengan kanker prostat pada akhir penelitian.

Hasil penelitian mengungkapkan bahwa pria vegetarian beresiko kecil menderita kanker prostat dibandingkan yang mengkonsumsi produk hewani. Meski demilian, pola makan sehat dan olahraga wajib dilakukan untuk semakin memperkecil resiko.

Sumber : Dailymail

(rsh/bt)

About The Author

Situs Resmi Kesehatan, Gizi & Farmasi.

Number of Entries : 1904

Leave a Comment

© 2012 - www.mausehat.com

Scroll to top