You Are Here: Home » Warta Sehat » Kesehatan Pria » Olahraga Ini Dapat Mencegah Osteoporosis Pada Pria

Olahraga Ini Dapat Mencegah Osteoporosis Pada Pria

bld180900Berbahagialah jika anda menyukai hobby olahraga basket, sepak bola, tenis maupun voli. Sebuah penelitian menyebutkan bahwa orang yang mempunyai kebiasaan olahraga tersebut memiliki risiko lebih rendah terkena osteoporosis di kemudian hari. Penelitian ini mengukur massa tulang pada lebih dari 800 pria berusia 18 hingga 20 dan mengumpulkan informasi tentang kebiasaan latihan mereka. Lima tahun kemudian, laki-laki tadi menjalani scan tulang dan melaporkan tingkat aktivitas fisik mereka.

Pria yang melakukan banyak kegiatan olahraga pada awal penelitian dan mereka yang meningkatkan jumlah latihan mereka selama lima tahun kedepan memiliki kesempatan yang lebih baik untuk membangun kepadatan struktur tulang dibandingkan dengan mereka yang tidak aktif.

Para peneliti menemukan bahwa pria yang bermain olahraga beban selama empat jam seminggu atau lebih, mengalami peningkatan rata-rata 1,3 persen kepadatan tulang panggul. Pria yang tidak aktif selama lima tahun memiliki penurunan rata-rata 2,1 persen kepadatan tulang panggul. Penipisan tulang panggul pada pria dapat berakibat patah tulang dan dapat juga menyebabkan kecacatan serius atau komplikasi lain, kata penulis penelitian, yang diterbitkan dalam Journal of Bone and Mineral Research.is099741w

Tulang yang lebih besar dengan tingkat kepadatan yang tinggi dipercaya dapat membantu mencegah terjadinya osteoporosis, di mana tulang menjadi keropos dan lemah dari waktu ke waktu dan mulai fraktur pada usia 50 atau lebih.

Dr. Mattias Lorentzon dan koleganya dari University of Gothenburg di Swedia, menemukan bahwa olahraga yang baik untuk membangun massa tulang adalah basket, voli, sepak bola dan tenis. Aktivitas melompat dengan cepat lalu berlari sesekali dan melompat lagi banyak digunakan dalam olahraga ini yang meningkatkan kerja dari tulang pada tubuh, yang mendorong pembentukan jaringan tulang baru dan mencegah osteoporosis.

 

Source : Everyday Health, Journal of Bone and Mineral Research

 

(ang/bt)

About The Author

Situs Resmi Kesehatan, Gizi & Farmasi.

Number of Entries : 1904

Leave a Comment

© 2012 - www.mausehat.com

Scroll to top