You Are Here: Home » Warta Sehat » Umum » 8 Tips Menjaga Kebersihan Organ Kewanitaan Saat Menstruasi

8 Tips Menjaga Kebersihan Organ Kewanitaan Saat Menstruasi

menjaga kebersihan saat mensSeorang wanita ketika dalam masa menstruasi mungkin saja mengalami gejala tidak nyaman misalnya perut kembung, nyeri, mood tidak teratur, dsbnya. Apalagi jika pembalut yang digunakan berisiko menyebabkan masalah. Jika tidak dijaga kebersihannya, bisa lembab, iritasi, ruam dan bisul pada daerah kewanitaan. Tentunya saat begini jadi bikin ribet. Nah, supaya tetap nyaman sepanjang hari, tidak ada salahnya lakukan 8 tips dibawah ini.

  1. Jangan lupa ganti.

Pastikan mengganti pembalut setidaknya 2x/hari, dan usahakan jangan lebih dari 4 jam penggunaannya, sekalipun menggunakan pembalut kain. Ini untuk menjaga supaya organ kewanitaan tidak iritasi atau ruam, karena terjaga kebersihannya sehingga membuat nyaman.

  1. Pakai pakaian longgar

Sebaiknya tidak menggunakan pakaian yang ketat, tapi pilihlah pakaian yang longgar. Hal ini dimaksudkan supaya ada aliran udara di sekitar organ kewanitaan sehingga tidak lembab, bebas bau, tidak bikin iritasi dan bebas keringat.

  1. Jaga area kewanitaan tetap kering

Ada bedak tertentu yang disarankan dapat menyerap keringat saat mens yang digunakan sebelum pakai pembalut. Bedak ini bisa mengurangi lesi/luka dan ruam. Tidak ada salahnya jika ingin menggunakannya, atau cukup keringkan dengan handuk sehabis dari toilet atau sebelum mengganti pembalut.

  1. Tetap bersih

Dalam kondisi apapun, baik ketika bekerja atau dirumah dengan kerjaan bertumpuk, harus tetap menjaga kondisi kewanitaan bersih. Salah satunya dengan mengganti pembalut setiap 4 jam, untuk mencegah bakteri berkembang.

  1. Menggunakan antiseptik antibiotik

Jika memang ada area organ intim yang gatal, boleh dioleskan krim antibiotik atau anti gatal. Konsultasikan dengan dokter, obat/krim apa yang dapat digunakan, terutama jika kulit sensitif.

  1. Kompres hangat

Kompres hangat dapat mengurangi nyeri karena ruam merah.

  1. Gunakan es

Es dalam kain bersih juga bisa mengurangi nyeri karena ruam merah.

  1. Berhati-hati memakai produk pembersih

Menjaga organ intim tetap kering dan bersih kala mens memang perlu, hanya, pilihlah produk pembersih yang nyaman. Membersihkan organ intim tentu saja yang paling baik dengan air hangat. Jika ingin memilih produk, pilih yang alami, bisa untuk kulit sensitif.

Sumber : parenting.firstcry.com

(ast/bt)

About The Author

Situs Resmi Kesehatan, Gizi & Farmasi.

Number of Entries : 1904

Leave a Comment

© 2012 - www.mausehat.com

Scroll to top